Sabtu, 21 Januari 2017

Membersihkan sekaligus check up CVT Yamaha N Max


Langsung agan" YTH disini saya akan memberikan artikel serta foto" membersihkan dan mengecek bagian" mana saja dari CVT N Max kita yang harus segera diganti ataupun tidak (guna perpanjangan waktu untuk efesiensi ekonomi) hal ini tidak dianjurkan akan tetapi bisa diterapkan bilamana keuangan kita sedang minim.
Caranya:

1. Buka baut filter udara injeksi dengan kunci 10 mm
2. Angkat dan ikatkan tabung filter udara dengan cara digantung keatas
3. Buka baut" kembang yang sedikit agak keras sifatnya karena dilengkapi dengan ruang karet dengan obeng kembang yang sesuai dan baik, jika tetap sulit gunakan obeng ketok.
4. Buka box CVT dengan sok "T" panjang 8 mm
5. Buka box CVT dan perhatikan dengan seksama
6. Nah ini yang menjadi bagian yang sedikit agak sulit jika pembaca belum pernah membuka CVT motor matic, harus punya tekhniknya, tetapi pembaca tidak usah khawatir bisa datang atau berguru pada admin ini. Guna point ke 6 ini maksudnya kita akan mengecek dan membersihkan tromol serta kanvas sentrifugal, berkaitan juga dengan cek V belt dan menambahkan gemuk pada bering bambu

Pembersihan CVT pada motor matic penting karena CVT yang kotor dapat mempercepat kerusakan komponen" CVT itu sendiri seperti; roler, V belt, ring pengunci sliding sifter, banyak juga yang lainnya karena CVT yang kotor atau tidak terawat bisa mengakibatkan beratnya putaran roda belakang yang powernya didapat dari cvt-nya













Pada dasarnya sama seperti yang pernah saya jelaskan terdahulu mengenai atau seputar CVT motor matic dan penanganannya. Banyak terima kasih sudah membaca artikel yang saya tulis dan berbagi foto" dari saya semoga bermanfaat, jika ada salah" kata mohon dimaafkan, kurang jelas bisa datang dan berguru juga tidak apa.

Alamat Rumah/workshop: Cluster Ivory 2 No: A 5 Rt 5 Rw 5 Jalan Perintis Banjaran Pucung Cilangkap Tapos Kota Depok 16465, Nomer HP 081283201363 bisa WhatsApp